PT. Astra International Daihatsu Karawaci Tangerang
Jl. Otista Raya No. 21 Gerendeng Tangerang
Telp. 021-55735000 (Bengkel)
sms (08777 274 8000)
BBM (5203FD90)
dan 021-55739000(Showroom)

Kami adalah perusahaan bergerak di bidang penjualan dan pelayanan purna jual untuk kendaraan bermerek "DAIHATSU"

Senin, 22 Desember 2014

Peringatan Hari Ibu di Astra Daihatsu Karawaci

Hari Senin, tanggal 22 Desember 2014 ada sesuatu yang berbeda di Daihatsu Karawaci. 22 Desember, tepatnya diperingati sebagai Hari ibu (mother's day). Sebagai manusia yang tentunya dilahirkan dari rahim seorang ibu, kami insan Daihatsu ingin memberikan suatu cinderamata yang special di Hari Ibu ini.

Hadiah ini berupa beberapa bunga yang kami berikan kepada para ibu sahabat setia Daihatsu, baik dari service maupun penjualan. Kami juga ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para ibu dan seluruh keluarga Indonesia yang mempercayakan produk Daihatsu sebagai kendaraan pilihan dalam menemani keluarga anda.






Ini cara kami dalam merayakan Hari Ibu,.. :-) Bagaimana dengan cara sahabat Daihatsu yang lain? Silahkan sampaikan lewat komentar ya... :-)

Minggu, 14 Desember 2014

HEMAT BAHAN BAKAR DIKALA HARGA BBM SEMAKIN TINGGI

Beberapa waktu yang lalu, pemerintah telah resmi menyatakan bahwa harga BBM naik dari Rp. 6.500,- menjadi Rp. 8.500,-/liter. Bisa dikatakan kenaikan BBM ini lumayan besar dan membebani kantong pemilik kendaraan baik motor maupun mobil.
Bagi sebagian orang, kebutuhan dan mobilitas yang tinggi sudah tidak memungkinkan untuk beralih ke kendaraan lain. Jika tidak ada cara lain, mungkin cara yang paling baik adalah menyimak tips-tips berhemat bahan bakar berikut ini :



1.Pastikan tekanan ban dalam kondisi yang tepat, karena kondisi tekanan ban yang kurang dapat menyebabkan kendaraan bergerak lambat dan berat sehingga menyebabkan BBM boros.

 

2. Pastikan sistem pengereman anda bekerja dengan baik. Sistem rem yang buruk, seperti rem macet dapat menyebabkan hambatan yang besar untuk kendaraan melaju. Sehingga banyak BBM terbuang terutama ketika berakselerasi.

3. Cek kondisi kopling, karena kopling yang selip menyebabkan mesin bekerja tidak seirama dengan laju kendaraan. Jika kopling selip, kendaraan menjadi lambat melaju akan tetapi mesin kendaraan anda over running. Hal ini menyebabkan boros BBM juga.



4. Rawat sistem AC (Air Conditioner) anda, karena AC yang terawat membuat pendinginan interior kendaraan anda optimal. Sehingga anda tidak perlu mensetting sistem AC anda untuk bekerja di posisi maksimal. Dengan mensetting AC di posisi yang tepat membuat beban mesin untuk memutar kompressor AC berkurang, sehingga BBM menjadi lebih irit.



5. Lakukan perawatan mesin kendaraan anda secara teratur, karena jika mesin terawat, membuat kinerja mesin selalu optimal. Misalkan, Air Cleaner/Saringan udara kendaraan anda mampet/kotor menyebabkan aliran udara ke mesin terhambat, sehingga campuran bahan bakar akan menjadi gemuk dimana jumlah bensin akan lebih banyak daripada udara. Sehingga menyebabkan bensin boros.


6. Mengemudilah dengan cerdas, kurangi menginjak gas dengan cara kick down. Lakukan perpindahan gigi di rpm yang tepat, dan gunakan fasilitas Eco Drive jika tersedia di kendaraan anda.